Fabregas sendiri merupakan bintang Barca dalam laga tersebut dengan mencetak dua gol dan satu assist. Kedua gol Fabregas dibuat pada menit ke 63 dan 79′, sedangkan dua gollainnya dicetak Neymar dan Pedro. Sementara satu-satunya gol Betis dicetak Jorge Molina lewat tendangan penalti di menit akhir jelang laga bubar.
Seperti dilansir Soccerway, Senin (11/11/2013) setelah menerima hasil scan medis Barcelona, dipastikan Fabregas menderita cedera lutut. Kondisi ini membuat Federasi Sepak bola Spanyol mencoret Fabregas dari skuat timnas. Sebagai gantinya Pelatih timnas Spanyol, Vicente del Bosque memanggil rekan setim Fabregas yakni Marc Bartra.
Cedera tersebut memaksa Fabregas harus melewatkan dua pertandingan persahabatan Spanyol melawan Guinea dan Afrika Selatan, pada 16 dan 19 November mendatang. Sedangkan Batra bagi sendiri ini panggilan timnas senior Spanyol yang pertama. Pemain berusia 22 tahun itu berpeluang melakoni debut bersama La Furia Roja dalam dua laga persahabatan mendatang.