BANNER

Sergio Van Dijk Tetap Berseragam Persib

Sergio van Dijk tetap biru. Pemain naturalisasi asal Belanda tersebut akan tetap bersama Persib Bandung musim depan meski ada isu dia segera merapat ke Sepahan FC yang bertarung di liga Iran.

Belakangan, Sergio dikabarkan akan meninggalkan Persib yang dibelanya semusim lalu. Sergio memang menjadi fenomena menarik. Dia langsung menjadi perhatian sejak kedatangannya setelah membela Adelaide United FC, di kompetisi Australia.

Gol-gol pun lahir dari kaki dan kepalanya. Bermain dalam 29 laga, dia menjebol gawang lawan 21 kali dan hanya kalah dari Boaz Solossa yang mencetak 25 gol. Berkat kesuburannya pula Maung Bandung finis di posisi empat klasemen akhir.

Tak heran kemudian banyak pihak dan klub lain tertarik untuk merekrut pemain 31 tahun ini. Bukan hanya klub dalam negeri, meski tak ada yang terang-terangan menginginkannya, klub luar negeri juga seolah berlomba mendapatkan tandatangan pemain berkepala plontos itu.

Tidak heran pula jika Persib pun berusaha mati-matian mempertahankannya agar dia tetap bermain di klub kebanggaan Jawa Barat ini.
Walau santer dikabarkan akan hengkang, Sergio menegaskan akan tetap di Kota Bandung, setidaknya untuk musim depan jika tidak ada negosiasi ulang dari pihak PT Persib Bandung Bermartabat (PBB).

Hal itu dikarenakan kontrak Sergio bersama Persib hanya berlangsung selama dua musim. “Kontrak saya dua tahun bersama Persib,” kata Sergio seusai latihan di Lapangan Pusat Pendidikan Infanteri (PPI), Kota Bandung, Selasa (12/11) petang.

Penegasan tersebut sekaligus juga menepis pernyataan salah satu petinggi PT PBB, Muhammad Farhan yang menyatakan kontrak Sergio adalah selama lima tahun di Persib. Namun, meski dikontrak dua musim, jika tim peminat mau membayarnya, bisa saja dia pergi.

Dalam kesempatan sebelumnya, Farhan mengatakan bahwa kontrak Sergio bersama Persib adalah selama lima tahun dengan kontrak awal tiga tahun.

“Perpanjangan kontrak di tengah jalan kan bisa dilakukan juga,” ujar Farhan kepada wartawan beberapa waktu lalu.

Namun Farhan juga menolak anggapan bahwa Sergio akan hengkang dari Persib musim ini. “Saya merasa kaget dan heran ketika mendengar kabar Sergio akan pindah klub. Saya pikir itu kabar yang mengada-ada,” kata Farhan yang di PT PBB menjabat sebagai Direktur Promosi dan Marketing.
Bagikan berita ini :

facebook

STREAMING


Pratinjau

Streaming
Pratinjau
Pratinjau

Translate

LIVE MATCH

TVSTREAMING
Pratinjau

AROUND SOCCER


JADWAL
HASIL
KLASEMEN
BANNER

 


Copyright © 2011. BeritaBola.net - - All Rights Reserved