Satu lagi pemain Indonesia coba meniti karir di Liga Super Malaysia. Patrich Wanggai resmi meninggalkan Persipura Jayapura untuk bergabung dengan Persatuan Bola Sepak Daerah Kuala Terengganu (T-Team FC).
Kepastian tersebut tergambar dalam foto yang diunggah Facebook resmi T-Team FC. Dalam foto tersebut, tampak Patrich sedang memegang kontrak dan didampingi beberapa orang manajemen T-Team FC.
“Patrick Wanggai – Import T-Team bagi Kuota Asia,” demikian bunyi keterangan dari foto tersebut.
Dengan demikian, Patrich menyusul langkah Hamka Hamzah yang beberapa hari lalu juga bergabung ke klub Negeri Jiran. Hamka telah resmi memperkuat Perbadanan Kemajuan Negeri Selangor FC (PKNS FC).
Patrich Wanggai mulai bersinar bersama Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2011. Saat itu, duet Patrich-Titus Bonay begitu diandalkan pelatih Rahmad Darmawan di lini depan Tim Garuda Muda. Patrich membawa Indonesia melaju ke partai final, sebelum dikalahkan Malaysia lewat adu penalti.
Pemain 25 tahun ini sempat membela Perseman Manokwari, Persidafon Dafonsoro, dan Persipura Jayapura sebelum bergabung dengan T-Team FC.
Sementara itu, prestasi T-Team FC pada musim 2013 kurang memuaskan. Tim berjuluk The Titans ini menempati peringkat ke-10 dengan 19 poin dari 22 pertandingan, hanya berbeda satu strip saja dari zona degradasi.