BANNER

Singkirkan Wigan, Arsenal ke Final FA Cup

Hasil pertandingan semifinal FA Cup 2014 antara Wigan vs Arsenal harus diselesaikan lewat drama adu penalti setelah skor imbang 1-1 terjadi dalam waktu 120 menit. Arsenal sukses melaju ke partai final setelah memenangi babak tersebut dengan skor 2-4.

Arsenal yang memang menjadi unggulan utama di turnamen ini membuat sejumlah peluang bagus di babak pertama. Seperti ketika di menit 5 saat tandukan Yaya Sanogo masih bisa ditepis oleh Scott Carson.

Setelah sempat kesulitan menembus pertahanan Wigan, Arsenal datang menyerang lagi lewat situasi set-pieces. Sayangnya, Bacary Sagna gagal menuntaskan sebuah peluang yang ia dapat di tiang jauh.

Wigan bukannya tak pernah mengancam gawang Lukasz Fabianski. Peluang bagus mereka dapat di menit 39, akan tetapi tendangan Marc-Antoine Fortune bisa dengan mudah dijinakkan oleh Fabianski.

Beberapa peluang yang didapat Arsenal di sisa babak pertama melalui Lukas Podolski dan Sanogo juga masih belum membuahkan hasil, membuat 45 menit pertama berakhir dengan skor 0-0.

Gol pembuka menjadi milik Wigan di menit 63. Gol tersebut tercipta lewat titik penalti yang dieksekusi Jordi Gomez setelah Per Mertesacker melanggar Callum McManaman di kotak penalti Arsenal.

Praktis, Arsenal berusaha keras untuk menyamakan skor. Beberapa peluang tercipta diantaranya tendangan Sagna yang masih membentur tiang gawang. Begitu juga sundulan Kieran Gibbs yang bisa dimentahkan Carson.

Gol penyeimbang hadir di menit 82. Mertesacker sukses membayar kesalahannya dengan sebuah gol penting menyambut tendangan Chamberlain. Skor berubah menjadi 1-1 dan berlanjut ke babak perpanjangan waktu.

Pada masa 2 x 15 menit tersebut, Arsenal masih tetap bisa mendominasi pertandingan. Sanogo beberapa kali mendapat peluang bagus namun ia masih saja gagal membobol gawang Carson. Sedangkan peluang lain didapat saat tendangan keras Chamberlain menerpa tiang gawang Carson.

Di babak adu penalti, dua penendang Wigan yakni Gary Caldwell dan Jack Collison harus melihat bola tendangannya ditepis Fabianski. Dua penendang lain yakni Jean Beausejour dan James McArthur sukses untuk tidak mengikuti dua rekannya tersebut.

Sementara empat penendang Arsenal yakni Mikel Arteta, Kim Kallstrom, Olivier Giroud, dan Santi Cazorla sukses membuat Carson tak berkutik.

Wigan 1-1 Arsenal (Gomez 63’-pen / Mertesacker 82’)

Wigan: Scott Carson; James Perch, Emmerson Boyce, Ivan Ramis (Gary Caldwell 85’), Stephen Crainey, Jean Beausejour; James McArthur, Joshua McEachran (Jack Collison 64’), Jordi Gomez, Callum McManaman (Nick Powell 68’); Marc-Antoine Fortune

Arsenal: Lukasz Fabianski; Bacary Sagna, Per Mertesacker, Thomas Vermaelen, Nacho Monreal (Kieran Gibbs 62’); Mikel Arteta, Alex Oxlade-Chamberlain; Aaron Ramsey (Kim Kallstrom 113’), Santi Cazorla, Lukas Podolski (Olivier Giroud 68’); Yaya Sanogo
Bagikan berita ini :

facebook

STREAMING


Pratinjau

Streaming
Pratinjau
Pratinjau

Translate

LIVE MATCH

TVSTREAMING
Pratinjau

AROUND SOCCER


JADWAL
HASIL
KLASEMEN
BANNER

 


Copyright © 2011. BeritaBola.net - - All Rights Reserved