BANNER

Hasil ISL 2014: PSM Makassar vs Persela Lamongan 3-1

Hasil ISL 2014 antara PSM Makassar vs Persela Lamongan, Sabtu 23 Agustus berakhir 3-1. Bertanding di Gelora Bung Tomo (GBT), laga Persela vs PSM berjalan cukup menarik.

Di babak pertama tuan rumah berhasil unggul 2-0 lebih dahulu. Kedua gol PSM dicetak Rahmad menit ke-25 dan Kurniawan Karman menit ke 29. Tidak dipungkiri pertandingan PSM kontra Persela sedikit keras.

PSM yang bermain dengan ciri khas, beberapa mengancam gawang Persela yang dikawal kiper nomor dua Roni Tri. Proses gol pertama diawali saat serbuan pemain PSM yang merengsek masuk ke pertahanan Persela.

Rahmad yang mendapat ruang bebas, melesakkan tendangan kerasnya dari luar kotak pinalti dan gagal dijangkau Roni Tri di menit ke 24. Berselang 5 menit kemudian, PSM mampu menggandakan kedudukan.

Memanfaatkan umpan matang dari Mamadow, Kurniawan sukses membobol gawang Persela untuk kedua kalinya. Tertinggal 2-0 Persela berupaya menyamakan kedudukan. Tim asuhan Eduard Tjong memiliki peluang emas lewat pemain tengah Jusmadi di menit ke 31.

Hanya saja tendangannya berhasil ditepis kiper PSM, Markus Haris Maulana. Skor 2-0 bertahan menutup laga diparuh pertama. Di babak kedua baik PSM & Persela sama-sama menciptakan satu gol.

Gol PSM kembali dicetak Rahmad dimenit ke-57, sementara gol hiburan Persela dicetak oleh Burhanudin Nihe menit ke-71. Hingga 90 menit dan tambahan waktu berakhir, skor 3-1 untuk keunggulan PSM menutup laga ISL kali ini.
Bagikan berita ini :

facebook

STREAMING


Pratinjau

Streaming
Pratinjau
Pratinjau

Translate

LIVE MATCH

TVSTREAMING
Pratinjau

AROUND SOCCER


JADWAL
HASIL
KLASEMEN
BANNER

 


Copyright © 2011. BeritaBola.net - - All Rights Reserved