Pemain Portugal, Nani, berharap cedera yang dialami rekan setimnya, Cristiano Ronaldo segera pulih. Ronaldo terancam sulit tampil maksimal di Piala Dunia 2014 akibat cedera.
Dilansir situs resmi FIFA, Portugal memang sedang resah melihat kondisi yang dialami Ronaldo jelang bertolak ke Brasil. Peraih gelar Ballon d’Or itu menderita cedera pada otot di bagian belakang paha kirinya dan tendon patella kaki kiri.
Saat ini, timnas Portugal tengah mengikuti pemusatan latihan (TC) di New Jersey, Amerika Serikat. Untuk sementara, megabintang Real Madrid itu masih menjalani latihan terpisah demi mempercepat proses pemulihannya dan mencapai kondisi terbaik sebelum Piala Dunia 2014 dimulai 12 Juni mendatang.
“Kami berharap Cristiano dalam kondisi yang baik untuk tampil–dan membantu tim,” kata Nani sesaat setelah tiba di bandara New Jersey. “Ronaldo akan sembuh dan dia tenang menghadapinya. Semua berjalan di jalur yang tepat,” bebernya.
Nani paham kekecewaan yang bakal dialami Ronaldo bila gagal mencapai kondisi terbaiknya pada Piala Dunia nanti. Sebab, empat tahun lalu, pemain Manchester United itu pernah merasakan hal yang sama. Ya, Nani harus absen di Piala Dunia 2010 akibat mengalami cedera bahu yang cukup parah. Dia juga menilai, cedera dalam mengganggu konsentrasi dan kepercayaan diri pemain.
“Bila karena sesuatu hal (Ronaldo) tidak bisa tampil, siapapun pemain yang dipercaya menggantikannya harus percaya diri menjalankan tugasnya,” katanya.
Dia menambahkan bahwa Piala Dunia adalah sebuah tantangan. Pemilik 73 caps itu mengaku ingin benar-benar fit dan dalam kondisi terbaik bersama rekan-rekan setim. “Sebelumnya, saya tidak bisa tampil, namun saya senang karena sekarang saya ada di sini,” katanya.
Selama berada di New Jersey, Portugal akan menghadapi dua uji coba, yakni melawan Meksiko (7 Juni) dan Republik Irlandia (10 Juni 2014). Di PD 2014 sendiri, Portugal berada di Grup G Bersama, Jerman, Ghana, dan Amerika Serikat. Di laga perdana, Portugal akan berhadapan dengan Jerman, 16 Juni 2014.