BANNER

Portugal vs Yunani Berakhir Imbang Tanpa Gol

Hasil ujicoba pemanasan Piala Dunia 2014 antara Portugal vs Yunani berakhir dengan skor 0-0. Tampil tanpa Cristiano Ronaldo di Estadio Nacional – Jamor, Seleccao gagal menampilkan permainan yang impresif jelang pertandingan mereka di Piala Dunia 2014.

Hasil seri ini membuat catatan Portugal yang selalu menang dalam empat pertandingan internasional terakhir, pupus. Namun Seleccao masih bisa memperbaiki persiapan mereka dengan duel melawan Meksiko enam hari ke depan. Sementara itu, Yunani akan menjaga kekompakan lini belakang mereka saat menghadapi Nigeria dan Wales sebelum mentas di Piala Dunia.

Tidak hanya CR7 yang absen dari skuad Paulo Bento. Rekan satu tim, Pepe juga demikian. Dengan skuad yang ada, Portugal bertumpu pada duo Helder Postiga dan Eder. Seleccao tampil sangat dominan di babak pertama, dengan penguasaan bola yang timpang dibandingkan juara Euro 2004. Tapi, kesulitan menghasilkan peluang yang mengancam gawang Orestis Karnezis.

Di awal babak pertama, Eder dan Ricardo Costa memberikan tekanan kepada pertahanan Yunani. Namun yang menjadi pusat perhatian justru cederanya bek Borussia Dortmund, Sokratis Papastathopoulos. Ia ditarik keluar sejak menit 44 dan posisinya untuk Piala Dunia 2014 sedikit terancam.

Babak kedua dimulai dengan hadirnya Hugo Almeida sebagai alternatif lini depan Portugal. Mereka melanjutkan penguasaan bol, dan nyaris unggul di menit 53. Namun, entah mengapa Almeida gagal menyambar umpan silang Nani di depan gawang. Apa pun upaya Seleccao terlihat kurang variatif dan mentok di depan lini belakang lawan.

Dengan kesederhanaannya, Yunani berusaha tampil lebih menyerang di akhir pertandingan. Ini cukup merepotkan Portugal yang memang tidak memiliki catatan mengesankan menghadapi mereka. Peluang terakhir Portugal yang membentur tiang tidak menghasilkan apa pun. Seleccao dibuat mandul oleh Yunani.

PORTUGAL (4-4-2): Eduardo (Beto ’46); Pereira, Costa, Alves, Almeida; Nani (Rafa Silva ’83), Veloso, William (Neto ’88), Varela (Vieirinha ’71); Éder ( Amorim ’65), Postiga (Almeida ’46).

YUNANI (4-3-3): Karnezis; Holebas, Manolas (Vyntra ’71), Papastathopoulos (Moras ’44), Torosidis; Tziolis (Karagounis ’46), Katsouranis, Maniatis; Samaras (Christodoulopoulos ’86), Mitroglou (Gekas ’64), Salpingidis (Fetfatzidis ’64).
Bagikan berita ini :

facebook

STREAMING


Pratinjau

Streaming
Pratinjau
Pratinjau

Translate

LIVE MATCH

TVSTREAMING
Pratinjau

AROUND SOCCER


JADWAL
HASIL
KLASEMEN
BANNER

 


Copyright © 2011. BeritaBola.net - - All Rights Reserved